Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tjokorda Pemecutan XI dan Eksistensi Kampung Muslim di Tengah Mayoritas Hindu

Sabtu, 25 Desember 2021 – 17:45 WIB
Tjokorda Pemecutan XI dan Eksistensi Kampung Muslim di Tengah Mayoritas Hindu - JPNN.COM
Warga Hindu dan muslim di Bali mengangkat jenazah tokoh masyarakat Bali Ida Tjokorda Pemecutan XI. Foto: Semeton Puri Pemecutan for JPNN.com.

jpnn.com - Tokoh masyarakat Bali Ida Tjokorda Pemecutan XI meninggal dunia pada Rabu lalu (22/12). Kepergian raja Puri Pemecutan itu meninggalkan duka mendalam, termasuk bagi warga Kampung Muslim di Desa Kepaon, Denpasar.

Laporan AS Prayogi & Ni Ketut Efrata, Bali

COK Pemecutan -panggilan kondang Ida Tjokorda Pemecutan XI- dikenal sebagai tokoh yang getol menjaga keharmonisan antar-pemeluk agama di Bali. Penerus takhta Puri Pemecutan itu punya peran besar dalam menjaga kerukunan penganut Hindu dengan minoritas umat Islam di Kampung Muslim.

Kiprah Cok Pemecutan dalam membina keharmonisan umat beragama telah terdokumentasikan dalam buku 'Wajah Agama di Media' terbitan Lembaga Studi Pers dan Pembangunan (LSPP) pada 2010.

Dalam buku itu, Cok Pemecutan yang bernama asli Anak Agung Ngurah Manik Parasara menuturkan sejarah tentang keharmonisan warga Hindu dan umat Islam di Desa Kepaon.

Menurutnya, hubungan Puri Pemecutan dengan warga muslim di Kepaon sudah terbina sejak ratusan tahun silam.

“Kami tidak akan pernah jauh, karena ada hubungan darah," ujar Cok Pemecutan sebagaimana dinukil dari tulisan berjudul “Tradisi Ngejot dan Megibung Simbol Harmoni Agama di Bali” dalam buku tersebut.

Sejarah keharmonisan warga Hindu dengan umat Islam di Desa Adat Kepaon tak terlepas dari kisah beberapa abad. Hubungan harmonis itu berawal ketika Gusti Ayu Made Rai, putri raja Puri Pemecutan, didera sakit yang tak bisa disembuhkan.

Kepergian Cok Pemecutan XI meninggalkan duka mendalam, termasuk bagi warga Kampung Muslim di Desa Kepaon, Denpasar. Raja Puri Pemecutan itu punya peran besar dalam menjaga kerukunan penganut Hindu dengan minoritas umat Islam di Kampung Muslim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close