Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

TNI AL Gelar Navy Day Demi Menjalin Kemanunggalan dengan Masyarakat

Senin, 06 Desember 2021 – 00:09 WIB
TNI AL Gelar Navy Day Demi Menjalin Kemanunggalan dengan Masyarakat - JPNN.COM
TNI AL memperingati Hari Armada yang jatuh pada tanggal 5 Desember 2021 dengan menggelar Navy Day di sekitar jalan Tunjungan Surabaya, Minggu (5/12). Foto: Dispenal

jpnn.com, SURABAYA - TNI AL memperingati Hari Armada yang jatuh pada tanggal 5 Desember 2021 dengan menggelar Navy Day di sekitar jalan Tunjungan Surabaya, Minggu (5/12).

Kegiatan ini juga bertujuan untuk lebih mengakrabkan kemanunggalan TNI AL dengan masyarakat Jawa Timur khususnya masyarakat Surabaya.

Selain menjalin kemanunggalan, kegiatan ini untuk memupuk rasa kecintaan warga Surabaya dan sekitarnya kepada TNI AL dan mengembalikan muruah Surabaya sebagai Kota Angkatan Laut.

Sebab, kota ini terdapat Komando Utama (Kotama) TNI AL mulai dari pendidikan (AAL, Kodiklatal), Penerbangan (Pusnerbal) dan operasi (Koarmada II, Lantamal, Pasmar II, Puskopaska) dan fasilitas pendukungnya (Rumah Sakit TNI AL) dan lain-lain bermarkas di Surabaya.

Kegiatan yang digelar hari Minggu pukul 16.00 – 20.00 WIB, melibatkan Kotama TNI AL antara lain, Kodiklatal, Koarmada I, II dan III, Kormar, Kolinlamil, AAL, Puspenerbal dan Pushidrosal.

Rangkaian kegiatan meliputi kirab Genderang Suling (GS) yang dimainkan Taruna Taruni  AAL dan kirab pasukan, pameran Alutsista, stand pameran masing-masing Kotama TNI AL, music performance, fashion show dan demontrasi Rajawali Laut Flight. 

Kegiatan Kirab Pasukan akan dimulai dari titik start di depan Gedung Siola, Jl. Tunjungan dan finish di Jl.  Gubernur Suryo gedung  Grahadi, Surabaya dengan jarak sekitar 1.500 meter.

Adapun susunan kirab yakni diawali Banner HUT Armada dan Bendera Merah Putih serta Lencana Perang TNI AL.

TNI AL memperingati Hari Armada yang jatuh pada tanggal 5 Desember 2021 dengan menggelar Navy Day di sekitar jalan Tunjungan Surabaya, Minggu (5/12).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close