Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tolong Hentikan Narasi yang Seram dan Mengerikan tentang Covid-19

Kamis, 15 Juli 2021 – 06:20 WIB
Tolong Hentikan Narasi yang Seram dan Mengerikan tentang Covid-19 - JPNN.COM
Gubernur Ganjar Pranowo di rumah dinasnya. Foto: IG @ganjarpranowo

jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengajak masyarakat untuk membangun optimisme dan menyebarkan kisah-kisah inspiratif untuk menumbuhkan harapan untuk bangkit di masa Pandemi COVID-19.

“Gini, yang penting harus disebarkan adalah optimisme, jalan keluar, kisah inspiratif. Jangan menakut-nakuti. Kalau yang diceritakan yang seram-seram terus ya bikin orang takut,” ucap Ganjar ditemui di kantornya, Rabu (14/7).

Hal itu disampaikan Ganjar kala ditanya perihal maraknya poster ajakan untuk warga Banyumas, Cilacap, Purbalingga dan Banjarnegara agar tidak mengunggah berita tentang COVID-19 sehingga masyarakat tenang dan tentram.

“Kalau kemudian yang muncul cerita-cerita, sekarang mati sekian, terus kemarin ditemukan kotak mayat yang enggak ada isinya dan sebagainya, itu kan cerita-cerita yang kemudian orang akan bicara ini kok rumit semua. Kan sangat jarang cerita ini lho sekian orang sembuhnya banyak,” tutur Ganjar.

Dia menyebut jarang ditemukan cerita maupun narasi tentang kesembuhan atau fakta bahwa sebagian besar masyarakat mulai paham dan mengedukasi diri tentang protokol kesehatan.

“Menurut saya, yang rasional, yang proporsional gitu, kurangi yang cerita seram-seram dan mengerikan gitu,” tegasnya.

Menurutnya, narasi positif itu penting untuk menumbuhkan semangat dan harapan bangkit di masa pandemi.

Misalnya pedagang yang tetap berjualan tetapi menerapkan protokol kesehatan ketat, kisah orang yang menolong tetangga lewat Jogo Tonggo, atau cerita inspirasi orang yang tetap bertahan di rumah selama pandemi dan dia berkorban demi kebaikan bersama.

Gubernur Ganjar Pranowo menyebut jarang ditemukan cerita maupun narasi tentang kesembuhan dari covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close