Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tonton Lebih dari 00.28 Detik, Ringgo tak Tanggung Jawab

Kamis, 26 Oktober 2017 – 20:15 WIB
Tonton Lebih dari 00.28 Detik, Ringgo tak Tanggung Jawab - JPNN.COM
Ringgo Agus Rahman di Polres Jakarta Selatan. Foto: The Jak

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Ringgo Agus Rahman memenuhi permintaan penggemarnya untuk mem-posting video putranya, Bjorka.

Video yang sebelumnya di-unggah lewat Instagram Story itu berisi aksi Bjorka saat belajar bicara. Dia mengulang kata yang disebutkan Ringgo maupun Sabai.

Pada keterangannya, Ringgo sempat memperingatkan penggemarnya untuk tidak menonton video hingga selesai.

Pasalnya, dia tidak mau menanggung akibatnya.

“Ini adalah video dr stories yg bbrp org minta dipost..okeehhh…tanggung sendiri akibatnya.. saran saya cukup nonton sampai detik 0:28 , bjorka belajar ngomong,” tulisnya dalam caption.

Sayangnya, banyak netizen yang tidak mendengarkan saran Ringgo tersebut. Alhasil, mereka merasa menyesal.

Adapun video yang dilihat adalah bagian Ringgo yang meniru tingkah Bjorka saat belajar berbicara.

Ungkapan kocak bernada protes pun membanjiri kolom komentar postingan tersebut.

Sayangnya, banyak netizen yang tidak mendengarkan saran Ringgo. Alhasil, mereka merasa menyesal dan kecewa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News