Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Toyota Meluncurkan Mirai Generasi Kedua Bulan Depan

Kamis, 19 November 2020 – 11:05 WIB
Toyota Meluncurkan Mirai Generasi Kedua Bulan Depan - JPNN.COM
Ilustrasi logo Toyota Mirai 2021 The Limited. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - TOYOTA yang merupakan pabrikan mobil asal Jepang ini akan meluncurkan Mirai generasi kedua bulan depan di AS.

Mirai ini bertenaga sel bahan bakar hidrogen dengan dua kelas dan paket Toyota Safety Sense 2.5+ sebagai standar di seluruh jajaran.

Model baru ini didasarkan pada Konsep Mirai dari tahun 2019 dan merupakan perubahan besar dari gaya mobil generasi pertama, yang masih terlihat canggung.

Desain baru dari Mirai 2021 ini lebih aerodinamis, menampilkan bodi mirip coupe yang sangat kaku, lebih rendah, lebih panjang, dan lebih lebar.

Selain itu, dengan menggunakan velg 20 inci semakin mempertegas bentuk yang lebih berani.

Dikutip dari laman resmi, Kamis, konsumen Amerika Serikat akan mendapatkan pilihan warna seperti, Hydro Blue, Oxygen White, Supersonic Red, Heavy Metal dan Black.

Mirai baru akan ditawarkan dalam dua kelas, XLE dan Limited.

Yang terakhir mendapatkan velg hitam 19 inch sebagai standar dan 20 inci super chrome-finish sebagai tambahan opsional.

Toyota akan meluncurkan Mirai yang bertenaga sel bahan bakar hidrogen dengan dua kelas bulan depan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News