Tragis! Gregoria Mariska Tunjung Terkapar di Babak Awal Indonesia Open 2022
jpnn.com, JAKARTA - Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung angkat koper lebih awal di babak pertama Indonesia Open 2022.
Berlaga di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Rabu (15/6) pagi, Jorji, sapaan akrab Gregoria Mariska Tunjung, kalah rubber game dengan skor 17-21, 21-10, dan 12-21 atas wakil Thailand Phittayaporn Chaiwan dalam waktu 52 menit.
Pada pertandingan ini, pemain ranking 30 dunia itu mengaku tak puas dengan penampilannya pada turnamen BWF level super 1000 tersebut.
Maklum, performa pemain kelahiran 11 Agustus 1999 ini tengah menanjak karena sebelumnya sampai babak 16 besar di Indonesia Masters 2022.
"Saya tidak puas dengan hasil ini. Minggu lalu, di sini saya bisa menampilkan permainan yang lebih baik. Hari ini, saya tidak puas dari segi penampilan dan hasil," ungkap juara Finnish Open 2018 itu.
Dengan kekalahan itu, pemain bertinggi badan 166 cm tersebut bertekad memperbaiki penampilannya karena peringkatnya saat ini masuk 30 besar.
Hal tersebut menjadi tamparan keras bagi Gregoria agar bermain lebih baik lagi sebelum peringkatnya di tabel BWF terjun bebas.
"Jujur, kecewa dengan penampilan ini. Peringkat saya sekarang 30 besar, harus tambah motivasi lagi. Juga, teguran untuk bermain lebih baik lagi di turnamen berikutnya," ungkap pasangan musisi Mikha Angelo itu.