Transit di Timor Leste, Produsen Narkoba Bidik Indonesia
Rabu, 31 Oktober 2012 – 10:23 WIB
SERING kecolongan menjadi lintasan narkoba sindikat internasional, Kepolisian Timor Leste akhirnya turun tangan. Bersama dengan aparat Narkoba Badan Narkotika Nasional (BNN), berhasil digulung lima kurir anggota sindikat narkoba internasional di kota Dili. Dari tangan para tersangka, petugas gabungan itu mengamankan barang bukti 6 kg sabu-sabu.
Kelimanya diringkus petugas pada 20 Oktober ini, di Dili, Timor Leste. Seluruh tersangka berikut barang bukti tersebut dievakuasi ke Gedung BNN, Cawang, untuk diproses secara hukum. Lima kurir narkoba tersebut empat merupakan WNI yakni masing-masing berinisial RS, SY, AG, AT, dan satu warga negara Afrika Selatan berinisial ST. Seluruh barang haram tersebut rencananya akan dibawa ke Medan, Sumatera Utara.
Deputi Bidang Pemberantasan BNN, Benny J. Mamoto, mengatakan Timor Leste saat ini menjadi jalur transit favorit untuk memasukkan narkoba ke Indonesia. Dalam tiga bulan terakhir BNN mengungkap enam kali penyelundupan narkoba melalui Timor Leste. Menurutnya, dari enam kasus itu, sindikat penyebarannya didominasi oleh jaringan asal Nigeria.
”Keenam kasus ini dibandari oleh sindikat Nigeria,” katanya. Tidak menutup kemungkinan, sindikat ini masih satu jaringan. Sebab, kata Benny, di beberapa kasus ditemukan adanya keterkaitan. Bahkan ada juga yang dikendalikan oleh warga Nigeria dari balik tahanan.
SERING kecolongan menjadi lintasan narkoba sindikat internasional, Kepolisian Timor Leste akhirnya turun tangan. Bersama dengan aparat Narkoba Badan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Pelaku Penembakan di Depok Jadi Tersangka
Senin, 18 November 2024 – 12:17 WIB - Kriminal
Anggota Timses Calon Kepala Daerah Terjaring Razia di THM, Positif Narkoba, Alamak
Senin, 18 November 2024 – 07:14 WIB - Kriminal
Sudah 22 Orang Jadi Tersangka Kasus Judol Libatkan Oknum Komdigi
Minggu, 17 November 2024 – 08:21 WIB - Kriminal
Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
Minggu, 17 November 2024 – 08:11 WIB
BERITA TERPOPULER
- Investasi
Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik, Berikut Daftarnya
Senin, 18 November 2024 – 09:15 WIB - Gosip
Denny Sumargo Menyesal Datangi Rumah Farhat Abbas, Ini Sebabnya
Senin, 18 November 2024 – 09:19 WIB - Parpol
Nadya Roihana: PKB Mengutuk Kekerasan di Pilkada Sampang
Senin, 18 November 2024 – 11:02 WIB - Jogja Terkini
Selamat! Basuki Hadimuljono Dikukuhkan sebagai Ketum PP Kagama
Senin, 18 November 2024 – 10:15 WIB - Sepak Bola
Nasib Shin Tae Yong Ditentukan Seusai Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
Senin, 18 November 2024 – 10:36 WIB