Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Transjakarta Tambah Bus di Rute Titik Wisata Selama Libur Lebaran

Jumat, 23 Juni 2017 – 17:13 WIB
Transjakarta Tambah Bus di Rute Titik Wisata Selama Libur Lebaran - JPNN.COM
Bus TransJakarta. FOTO: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Transjakarta menambah jumlah bus yang beroperasi pada masa libur Lebaran 2017. Salah satunya di Koridor 1 yang melayani rute Blok M-Kota.

Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono mengatakan, ada 45 bus yang beroperasi di Koridor 1 mulai Senin (26/6) hingga Minggu (2/7). Bus yang dioperasikan bertambah sepuluh unit dibanding biasanya. "Bila dibandingkan bus yang beroperasi di akhir pekan yang rata-rata sekitar 35 unit," kata Budi, Jumat (23/6).

Budi mengatakan, penambahan bus juga dilakukan pada Koridor 5 dengan rute Kampung Melayu-Ancol. Transjakarta akan mengoperasikan 26 bus pada 26 Juni-2 Juli 2017. "Biasanya 19 bus beroperasi di akhir pekan pada rute Kampung Melayu-Ancol," tutur Budi.

Transjakarta juga menambah bus yang beroperasi untuk Koridor 6 dengan rute Ragunan-Dukuh Atas. Rencananya, ada 32 bus yang beroperasi sejak 26 Juni-2 Juli 2017. "Biasanya pada hari Minggu, bus yang beroperasi sebanyak 25 unit," ucap Budi.

Dia menjelaskan, penambahan bus Transjakarta di rute sejumlah titik wisata, seperti Monas, Ragunan, TMII, dan Ancol, bertujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan moda transportasi yang aman dan nyaman.

Transjakarta juga menyiapkan bus cadangan untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah pelanggan menuju tempat-tempat wisata di masa liburan. Di samping penambahan bus yang beroperasi, Transjakarta menyiapkan petugas untuk melayani seluruh pelanggan.

"Transjakarta mengakomodasi seluruh pelanggan dengan pelayanan yang optimal. Karena pelanggan adalah bagian penting dari Transjakarta," ungkap Budi. (gil/jpnn)

Transjakarta menambah jumlah bus yang beroperasi pada masa libur Lebaran 2017. Salah satunya di Koridor 1 yang melayani rute Blok M-Kota.

Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close