Triyaningsih Kecewa Tak Pecahkan Rekor
Selasa, 15 Desember 2009 – 06:10 WIB
![Triyaningsih Kecewa Tak Pecahkan Rekor Triyaningsih Kecewa Tak Pecahkan Rekor - JPNN.COM](https://image.jpnn.com/resize/570x380-80/uploads/berita/dir15122009/img15122009551071.jpg)
Triyaningsing mendapakan emas lari 5000 m di Main Stadium (Foto:Sugeng Deas/JP)
Kini, dengan larangan itu dirinya hanya bisa ikut lomba lagi di 10.000 meter yang akan digelar pada hari terakhir SEA Games. "Kalau sudah aturan, kami tidak bisa memaksa. Yang penting bagaimana Tri bisa menyiapkan diri menghadapi lomba 10.000 meter. Tri juga tak perlu kecewa," kata Djoko Pramono, deputi I Kontingen Indonesia kemarin.
Djoko mengaku salut dengan Tri. Dia menilai Tri sebagai anak ajaib yang sempat diabaikan PB PASI pada SEA Games 2005. "Saat itu Tri tidak diikutkan SEA Games karena tidak mengikuti Pelatnas di Jakarta. Padahal, saat itu catatan waktunya sudah bagus. PB baru terbuka pada 2007 dan mengikutkan Tri ke SEA Games. Terbukti kan dia bisa merebut emas," kata Djoko yang kemarin mencium pipi kiri dan kanan atlet kehiran 1987 itu. (ko)