Tuding BI Tak Bisa Jaga Kurs, DPR Minta Audit Khusus
Senin, 24 Agustus 2015 – 17:15 WIB
Sedangkan Wakil Ketua DPR Fadli Zon juga mengingatkan pemerintah untuk tak berleha-leha lagi. Menurutnya, pemerintah harus mulai melek tentang nilai ukar rupiah yang semakin tergerus.
"Kita ini dalam satu level yang tidak bisa main-main. Ekonominya sudah dalam level berbahaya," cetusnya.
Karenanya wakil ketua umum Partai Gerindra itu menegaskan, pemerintah harus konsentrasi dalam memberikan solusi. "Tahu langkah apa yang harus dilakukan dan tidak lagi produksi janji mulut," tegas Fadli.(rka/JPG/jpnn)