Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tuding Oknum di BKN Terlibat

Senin, 17 Maret 2014 – 07:25 WIB
Tuding Oknum di BKN Terlibat - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal Forum Honorer Indonesia (FHI) Eko Imam Suryanto menyebut adanya dugaan keterlibatan oknum di Badan Kepegawaian Negara  (BKN) dalam praktek kecurangan kelulusan honorer menjadi CPNS.

"Dari temuan FHI masalah data tidak sepenuhnya kesalahan pemerintah daerah. Ada juga peran oknum-oknum di BKN," cetus Eko kepada JPNN kemarin.

Dia memberi contoh. Di Medan, lanjutnya, ada 25 honorer di Dinas Pertamanan yang sudah dinyatakan tidak memenuhi syarat oleh walikota dan secara tertulis sudah dilaporkan ke Kemenpan-RB dan BKN.

"Tapi apa yang terjadi? BKN mengirim surat resmi agar yang 25 ini tetap ikut tes dan empat lulus. Hal ini agar bisa lebih jelas silahkan langsung tanya ke kepala BKD Medan," kata Eko. (sam/jpnn)

JAKARTA - Sekretaris Jenderal Forum Honorer Indonesia (FHI) Eko Imam Suryanto menyebut adanya dugaan keterlibatan oknum di Badan Kepegawaian Negara 

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close