Tukul Arwana Kembali Tampil di Televisi, Anak Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Komedian Tukul Arwana kembali tampil di televisi setelah lama tak muncul di layar kaca usai mengalami pendarahan otak pada 2021 lalu.
Raffi Ahmad pun sempat membagikan momen dengan Tukul Arwana melalui akunnya di Instagram.
Anak Tukul Arwana, Ega Prayudi menuturkan bahwa kondisi sang ayah memang telah membaik.
Adapun kehadiran pelawak 60 tahun itu di televisi lantaran diundang oleh Raffi Ahmad sebagai bintang tamu.
"Alhamdulillah beliau sudah baikan kondisi. Diundang sama Aa Raffi di acara beliau," ujar Ega Prayudi saat dikonfirmasi awak media, Senin (3/6).
"Sama mbak Vega juga kayaknya," sambungnya.
Meski kembali tampil di televisi, tetapi bukan berarti Tukul akan balik ke dunia entertainment.
Pasalnya tak sedikit yang penasaran dengan kabar terbaru Tukul Arwana.