TunaiKita Dorong UMKM dan Startup Segera Ajukan Perizinan Resmi
jpnn.com, JAKARTA - PT Digital Tunai Kita menyambut Revolusi Industri 4.0 dengan memanfaatkan teknologi machine learning dan big data dalam proses underwriting.
Dengan demikian, pelanggan bisa memperoleh pinjaman tunai sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan untuk membayar kembali.
Direktur TunaiKita Andry Huzain menjelaskan, pihaknya secara aktif telah melakukan perluasan layanan ke berbagai daerah di Indonesia.
"Hal itu menjangkau lebih banyak lagi masyarakat yang membutuhkan pinjaman cepat dan mudah dari lembaga keuangan yang kredibel,” jelas Andry dalam startup talk bertajuk Road to Industry 4.0 di Bandung, Kamis (2/5).
Seminar itu digagas oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bandung, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Jawa Barat, dan Cubic Coworking Space di Hotel Savoy Homann Bandung.
Andry nenambahkan, TunaiKita tengah bertransformasi menjadi perusahaan layanan jasa keuangan berbasis teknologi informasi.
TunaiKita memiliki lebih dari 360 karyawan, kantor di tujuh kota, serta melayani pelanggan di 159 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia.
Sementara itu, Head Of Corporate Affairs TunaiKita Yos Kusuma mengajak para pelaku UMKM mendaftarkan usaha secara resmi.