Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Turis Australia Mengaku Data Mereka Bocor di Bandara Bali Akibat Gangguan Visa Elektronik

Rabu, 09 Oktober 2024 – 23:17 WIB
Turis Australia Mengaku Data Mereka Bocor di Bandara Bali Akibat Gangguan Visa Elektronik - JPNN.COM
Kebocoran privasi ini terjadi hanya beberapa bulan setelah Indonesia menerapkan e-gate pintar di bandara Indonesia. (ABC News: Mitch Woolnough)

Di dalamnya terdapat informasi pribadi seorang pria yang pergi ke Bali dari India.

Beberapa turis Australia lain yang ke Bali dapat melihat informasi pribadi dua wisatawan dari Tiongkok dalam dokumen mereka, termasuk foto paspor mereka.

"Waktu saya menanyakan ke pengawas imigrasi di bandara [Bali], ia bilang hal ini telah berlangsung cukup lama dan 'semua orang terkena dampaknya, bukan hanya saya'," kata Lauren.

"Dengan adanya risiko pencurian identitas, saya khawatir data saya dan data warga Australia lainnya telah dibobol."

Juru bicara dari Direktorat Jenderal Imigrasi Indonesia di Jakarta mengatakan pihaknya sedang dalam proses memperbaiki kejanggalan dalam sistem tersebut.

"Kami mengetahui masalah ini, tapi kami menerima puluhan ribu permohonan Visa Kunjungan setiap harinya," katanya.

"Anomali seperti ini pernah terjadi sebelumnya, tetapi ini tidak berarti kami menganggapnya sepele, kami harus terus belajar dari kesalahan untuk memperbaiki sistemnya.”

Kedutaan Besar Australia di Jakarta sudah diberitahu tentang kemungkinan bocornya data yang warga Australia yang mengajukan visa elektronik Indonesia pada akhir September, dan telah menghubungi Direktorat Jenderal Imigrasi Indonesia.

Sistem visa elektronik yang sempat terganggu di bandara Bali secara tidak sengaja mengekspos data pribadi wisatawan

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News