Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Uji Fisik Skuat PSS Sleman Puaskan Jaya Hartono

Kamis, 23 April 2015 – 03:16 WIB
Uji Fisik Skuat PSS Sleman Puaskan Jaya Hartono - JPNN.COM
ADU CEPAT : Para pemain PSS Sleman saat mengikuti uji fisik VO2 Max di Maguwoharjo International Stadium (MIS) Selasa (21/4). Foto: Radar Jogja/JPNN

jpnn.com - SLEMAN – PSS Sleman mempersiapkan skuatnya untuk menghadapi kompetisi Divisi Utama (DU) 2015 dengan menggelar uji fisik VO2 Max di Maguwoharjo International Stadium (MIS) Selasa (21/4). Dari hasil tes itu, rata-rata skuat tim berjuluk Laskar Elang Jawa ini memiliki VO2 Max mencapai 50 poin.

Meskipun belum mencapai standar yang diharapkan, namun pelatih PSS Sleman, Jaya Hartono mengaku cukup puas dengan hasil uji fisik atas anak asuhnya. ”Rata-rata sudah mencapai 50 poin, saya rasa cukup untuk ukuran pemain DU,” katanya.

Jaya menyebut standar untuk ukuran pemain sepak bola VO2 Max mencapai 55 poin. Hanya saja, rata-rata itu memang untuk ukuran pesepakbola yang bermain di kompetisi Indonesia Super League (ISL) atau yang kini QNB League. ”Untuk DU yang ada di level 2 ini lebih banyak bermain di pengalaman ketimbang fisik,” kata Jaya.

Pelatih berlisensi A dari AFC itu mengatakan, uji coba fisik ini sebagai salah satu program persiapan pemain sebelum menghadapi kompetisi Divisi Utama yang direncanakan pada akhir pekan ini. Pada pertandingan perdana, PSS akan menghadapi saudara tua PSIM Jogja di MIS.

Dia menyebut ada peningkatan hasil uji VO2 Max kali ini dengan sebelumnya. Ya, di awal masa kepelatihan, mantan arsitek Persib ini juga melakukan uji fisik. Dari hasilnya, belum sesuai dengan standar fisik yang diharapkan. ”Saya memang belum hitung hasilnya, tetapi saya rasa sudah terlihat ada peningkatan,” jelas Jaya.

Di sisi lain, Jaya mengatakan pemainnya sudah dalam kondisi siap tempur menghadapi kompetisi. Rencananya, pelatih berkumis ini akan melakukan uji coba sekali lagi untuk penyegaran para pemain.

”Kondisi kami siap tempur. Dan hari ini kami akan uji coba sekali dengan klub lokal yang secara kualitas di bawah kami. Ini hanya untuk maintenance kondisi anak-anak setelah laga berat melawan Persela,” terangnya.(bhn/din/mga/jpnn)

 

SLEMAN – PSS Sleman mempersiapkan skuatnya untuk menghadapi kompetisi Divisi Utama (DU) 2015 dengan menggelar uji fisik VO2 Max di Maguwoharjo

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News