Ultah Emas, Hibur Rakyat
Rabu, 20 Juni 2012 – 09:06 WIB
Tidak ada tiket yang dijual karena pentas itu gratis. Yok bilang, acaranya untuk umum. ”Acaranya santai-santai. Namanya juga pentas untuk masyarakat Nusantara. Mari kita bernostalgia,’’ ajaknya. Agus Giri selaku panitia pelaksana menambahkan, hingga saat ini, sudah ada 11 band yang ikut bergabung dalam acara tersebut. ”Sekarang sudah ada 11 band, tapi pasti nanti nambah lagi. Pokoknya, band-band itu membawakan lagu-lagu Koes Plus,’’ jelas Agus.
Ditanya tentang makna 50 tahun berkiprah di dunia musik, Yok yang didampingi Nomo mengatakan bahwa 50 tahun adalah hal yang istimewa. ”Pokoknya, dinikmati saja,’’ jawab Nomo.
Sementara itu, Yok merasa senang karena selama 50 tahun ini Koes Plus masih ada di hati penggemarnya. Karena ada penggemar, mereka merasa berarti. ”Kalau tidak ada penggemar, ya kami sama saja seperti yang lain. Maka, saya ingin bermusik sampai mati,’’ tegas Yok. (jan/c6/ayi)