Unggul di Survei NPC, Prabowo Dianggap Layak Lanjutkan Program Jokowi
"Jadi, politik hari ini tidak terlepas dari catatan kaki dari Jokowi. Beliau mengamankan dengan setidaknya siapa saja yang menang nanti akan meneruskan juga kerja-kerja beliau. Saya kira survei akan terus dinamis. Apabila memang hanya dua kandidat presiden pada akhirnya itulah yang menjadi tujuan utama Jokowi juga," Bebernya.
Sementara itu, pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia (IAI) Ujang Komaruddin menilai bahwa pertarungan Pilpres 2024 sebagai peluang besar Prabowo Subianto untuk meraih kemenangan, karena masih banyak masyarakat kecil juga lebih memilih Prabowo.
"Masyarakat kecil lebih memilih Prabowo, maka di pertarungan Pilpres 2024 menjadi peluang besar Prabowo untuk menang sebagai capres," kata Ujang.
Ujang mengatakan pendukung Jokowi pada 2019 lebih memilih dukung Prabowo karena merasa nyaman dengan Prabowo ketimbang kandidat capres lainnya.
"Pendukung Jokowi pada 2019 lebih memilih dukung Prabowo karena merasa nyaman dengan Prabowo ketimbang kandidat capres lainnya," ucapnya.
Tak hanya itu, popularitas Prabowo lebih dikenal masyarakat ketimbang kandidat capres lainnya, karena figurnya sebagai Ketua Umum Gerindra dan Menhan.
Menurut dia, Prabowo Subianto bisa pasti menang jika mesin politik, dukungan masyarakat dan elektabilitas terus naik ini menjadi modal Prabowo.
"Prabowo pasti bisa menang kalau elektabilitas terus naik dan ditambah dukungan masyarakat hal ini menjadi modal Prabowo," ungkapnya. (rhs/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: