Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Unstring Your Heart, Film Animasi Karya Siswa SMK Umar Raden Said Ukir Prestasi Internasional

Kamis, 21 Januari 2021 – 08:08 WIB
Unstring Your Heart, Film Animasi Karya Siswa SMK Umar Raden Said Ukir Prestasi Internasional - JPNN.COM
Cuplikan animasi Unstring Your Heart. Foto: YouTube Official RUS Animation Studio.

jpnn.com - SMK Umar Raden Said (SMK RUS) Kudus, Jawa Tengah, berhasil kembali mengukir prestasi membanggakan Indonesia.

Film animasi “Unstring Your Heart” karya siswa SMK RUS, memenangkan nominasi dan menjadi pemenang di berbagai penghargaan baik lokal maupun internasional.

Di antaranya dari HelloFest 2019, The 20th Kansas International Film Festival 2020, Canverra Short Film Festival 2020, Canberra Short Film Festival 2019, sampai Pune Short Film Festival 2019.

Prestasi yang dicapai tersebut kembali membuktikan bahwa SMK RUS yang merupakan binaan Djarum Foundation terus bergerak meningkatkan keefektifan metode belajarnya dengan tanpa mengabaikan proses kreatif dan inovasinya.

Siapa sangka, siswa dengan level usia yang masih tergolong muda, berkisar antara 15-17 tahun, sudah bisa menghasilkan sebuah karya film animasi yang fantastis dan mampu bersaing di industri.

Banyak hal terkait yang menjadikan tolok ukur kesuksesan mereka. SMK RUS telah melangkah bertahap dalam mempersiapkan lulusan yang cakap di bidang kompetensi atau keahlian yang dibutuhkan dalam menghidupkan visi untuk mencetak lulusan yang kompeten dalam bidang animasi 3 dimensi, dalam hal ini dunia kerja dan usaha industri film animasi.

“Program kurikulum vokasi dan ekosistem pendidikan benar-benar ditujukan untuk penciptaan pengalaman belajar dengan pengalaman menjalin kemitraan dan kolaborasi yang efektif dan efisien, modern, serta inovatif, sehingga pencapaian kompetensi keahlian animasi benar-benar diperhatikan dan tercapai optimal,” ungkap Program Associate Djarum Foundation, Galuh Paskamagma.

Dia mengatakan SMK RUS merupakan salah satu sekolah yang menerapkan konsep dan sistem pendidikan “Merdeka Belajar” yang dicanangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Anwar Makarim pada Hari Guru Nasional 2019.

Unstring Your Heart atu lepaskan hatimu sebuah pesan memerdekaan hati dalam proses kreativitas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close