Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Update Corona 15 Juni: Ada Kabar Gembira dari Wisma Atlet

Senin, 15 Juni 2020 – 15:22 WIB
Update Corona 15 Juni: Ada Kabar Gembira dari Wisma Atlet - JPNN.COM
Petugas mempersiapkan alat medis di RS Darurat Covid-19, kompleks Wisma Atlet di Kemayoran. Foto: Antara/Galih Pradipta

jpnn.com, JAKARTA - Kabar gembira datang dari Rumah Sakit Darurat Corona Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (15/6). Sebanyak 28 pasien positif coronavirus disease 2019 (COVID-19) dinyatakan sembuh pada hari ini.

"Terdapat pasien sembuh atau pulang 28 orang," kata Perwira Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I Kolonel Aris Mudian dalam pesan singkatnya kepada awak media, Senin (15/6).

Saat ini, pasien rawat inap di RS Darurat Corona tercatat 543 orang. Rinciannya 307 pria dan 236 wanita.

Dari 543 orang itu, sebanyak 521 di antaranya berstatus pasien positif COVID-19. Kemudian 21 di antaranya berstatus sebagai pasien reaktif COVID-19.

"Pasien dengan hasil swab positif 521 orang. Sementara itu, pasien reaktif hasil rapid positif sebanyak 21 orang," beber Aris.

Lebih lanjut, RS Darurat Corona saat ini tercatat merawat satu Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Namun, tidak terdapat Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang dirawat di RS Darurat Corona.

"Untuk pasien berstatus ODP masih nihil," beber dia. (mg10/jpnn)

Kabar gembira datang dari Rumah Sakit Darurat Corona Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (15/6).

Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News