Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Update Corona 26 Mei: Perkembangan Bagus Jatim, Jakarta Kembali ke Posisi Pertama

Selasa, 26 Mei 2020 – 17:53 WIB
Update Corona 26 Mei: Perkembangan Bagus Jatim, Jakarta Kembali ke Posisi Pertama - JPNN.COM
Ilustrasi tes swab COVID-19. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Update Corona 26 Mei 2020, penambahan jumlah pasien positif COVID-19 di Jawa Timur hari ini sebanyak 57 orang.

Dengan demikian, total kasus pasien positif COVID-19 di Jawa Timur hingga Selasa (26/5) pukul 12.00 WIB mencapai 3.943 orang.

Mengacu data COVID-19 milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), penambahan pasien positif di Jawa Timur pada hari ini, lebih rendah dibandingkan temuan Senin (25/6) kemarin.

Data Senin menunjukkan bahwa penambahan pasien positif di Jawa Timur sebanyak 223 orang.

Bahkan, penambahan kasus baru positif COVID-19 di Jatim hari ini menjadi yang terendah dalam sepekan terakhir.

Secara umum, penambahan pasien positif COVID-19 hari ini di Indonesia sebanyak 415 orang.

Data memperlihatkan bahwa penambahan pasien positif hari ini tersebar di 19 provinsi.

DKI Jakarta menjadi provinsi terbanyak ditemukan pasien positif COVID-19 dengan 89 orang.

Update Corona 26 Mei 2020, penambahan jumlah positif COVID-19 di Jatim menurun tajam, posisi teratas data tambahan harian kembali ditempati DKI Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close