Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Update Karhutla di Wilayah Dumai, Kapolda: Sudah Teratasi, Proses Pendinginan

Senin, 24 April 2023 – 22:17 WIB
Update Karhutla di Wilayah Dumai, Kapolda: Sudah Teratasi, Proses Pendinginan - JPNN.COM
Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal saat membantu proses pendinginan di lokasi Karhutla di Pelintung, Dumai. Foto: Bidhumas Polda Riau.

jpnn.com, DUMAI - Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal sebut kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi di wilayah Dumai, dan Bengkalis sudah teratasi, tinggal pendinginan.

Demikian diungkapkan Irjen Iqbal seusai meninjau dan turun langsung melakukan pendinginan di lokasi Karhutla yang berada di Kelurahan Pelintung, Kecamatan Kecamatan Medang Kampai, Dumai, Riau, pada Senin 24 April 2024.

"Di lokasi 85 persen sudah teratasi.   Tinggal 15 persen, proses pendinginan. Api yang di permukaan tidak ada lagi. Gambut ini kan berbeda, di dalam bisa saja ada bara, makanya kami lakukan pendinginan terus sampai benar-benar padam,” kata Irjen Iqbal kepada JPNN.com.

Mantan Kadiv Humas Polri ini meyakini jika hujan turun asap yang ditimbulkan dari sisa kebakaran akan segera hilang.

"Kami terus bekerja, mulai sebelum lebaran, saat lebaran, hingga setelah lebaran anggota all out semua. Karena, satu titik saja muncul asap di Gambut, kita butuh waktu 10 menit menyiram air baru bisa tuntas sampai ke dalam,” jelasnya.

Karhutla yang terjadi sejak 18 April 2023 itu sudah menghanguskan setidaknya 50 hektare lahan.

Berbagai upaya sudah dilakukan. Mulai dari pemadaman langsung di lokasi, hingga upaya membuat hujan buatan.

Bahkan, petugas gabungan TNI-Polri, BPBD, Manggala Agni, dan masyarakat ada yang berjibaku memadamkan api saat sedang hari lebaran. (mcr36/jpnn)

Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal sebut kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi di wilayah Dumai, dan Bengkalis sudah teratasi, tinggal pendinginan.

Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close