Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Update Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia: PSSI Minta Bantuan Jokowi, Ada Apa?

Rabu, 23 Maret 2022 – 08:04 WIB
Update Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia: PSSI Minta Bantuan Jokowi, Ada Apa? - JPNN.COM
Jordi Amat saat membela klubnya, K.A.S Eupen. Foto: Twitter/JordiAmat5.

jpnn.com, JAKARTA - Berikut ini Jpnn.com coba paparkan perkembangan proses naturalisasi pemain keturunan Indonesia.

PSSI saat ini sedang gencar melakukan kontak dengan pemain keturunan yang merumput di Eropa.

Beberapa pemain telah diproses untuk segera dinaturalisasi. Mereka adalah Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.

Pihak federasi bisa sedikit bernapas lega karena dokumen ketiga pemain di atas sudah diterima Kemenkumham.

Namun, bukan berarti naturaliasasi akan segera rampung. Rupanya masih ada sejumlah dokumen yang belum dilengkapi oleh Sandy, Jordi, dan Shayne.

Hal itu diutarakan oleh Exco PSSI, Hasani Abdulgani. Baginya, permasalahan ini berada di luar jangkauan PSSI.

"Dari sekian dokumen persyaratan, ada satu dokumen, yaitu Surat Keterangan Perpindahan Warga Negara dari pemerintah Belanda dan Spanyol. Itu di luar jangkauan kami," tulis pernyataan Hasani.

Hasani, bahkan meminta bantuan dari Presiden Jokowi untuk bisa melancarkan proses tersebut.

Upadet naturalisasi pemain Timnas Indonesia. PSSI minta bantuan Jokowi, ada apa?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close