Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ups, Vicky Ketahuan Simpan Ganja

Minggu, 25 Februari 2018 – 06:47 WIB
Ups, Vicky Ketahuan Simpan Ganja - JPNN.COM
Ganja kering. Foto: Jawapos.com

jpnn.com, SURABAYA - Vicky Muhammad ditangkap polisi. Lelaki yang sehari-hari menjadi debt collector itu dijebloskan ke sel tahanan Mapolsek Wonoayu, Surabaya.

Bukan karena merampas motor kredit yang menunggak, melainkan kedapatan membawa ganja.

Warga Sawahan, Surabaya, itu diamankan petugas Jumat (23/2) lalu.

Vicky diringkus sekitar pukul 13.30 di depan salah satu minimarket di Jalan Jenggolo, Sidoarjo.

Dari tangannya petugas menyita 1 gram ganja kering. "Yang bersangkutan sudah kami pantau seharian," ujar Kanitreskrim Polsek Wonoayu Iptu Sigit Tri Tjahjono.

Awalnya, petugas mendapat kabar adanya gelagat mencurigakan debt collector yang biasanya mencari sasaran di simpang empat Pilang, Wonoayu.

Informasi itu lantas didalami oleh sejumlah petugas berpakaian preman. Eh, incaran polisi ternyata bergerak ke arah pusat kota.
"Setelah terima telepon dari seseorang, langsung pergi," jelasnya.

Sigit menuturkan, pihaknya membuntuti tersangka untuk mencari petunjuk lain.

Polisi sudah memantau aktivitas Vicky selama satu hari sebelum akhirnya ditangkap memiliki ganja.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News