Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Usai Apel, Pasukan Garuda Indobatt-03 Sujud Syukur di Sudan

Senin, 14 Agustus 2017 – 08:17 WIB
Usai Apel, Pasukan Garuda Indobatt-03 Sujud Syukur di Sudan - JPNN.COM
Dansatgas Batalyon Komposit TNI Konga XXXV-C/Unamid Letkol Inf Syamsul Alam sujud syukur bersama Prajurit Indobatt-03, Pasukan Garuda di Sudan karena menjuarai seluruh cabang pertandingan olahraga di Sudan. Foto: Dok. TNI

jpnn.com, SUDAN - Olahraga Unamid Sector West Tournament 2017 telah berakhir dan Indobatt-03 resmi menyandang predikat sebagai juara umum setelah memperoleh medali terbanyak yakni 7 medali (4 emas, 2 perak, 1 perunggu). Medali tersebut didapat dari cabang bola voli, marathon dan tenis meja. atas keberhasilan tersebut, prajurit Garuda langsung melaksanakan sujud syukur di lapangan apel Indobatt-03, Sudan, Afrika.

Perwira Penerangan Konga XXXV-C/Unamid, Kapten Laut (KH) Aripudin melaporkan atas suksesnya kegiatan tersebut, Pasukan Garuda yang tergabung dalam Satgas Batalyon Komposit TNI Konga XXXV-C/Unamid (United Nations Mission In Darfur) atau Indobatt-03 mengikuti olahraga Unamid Sector West Tournament 2017.

Selesai melaksanakan apel pagi, Dansatgas Batalyon Komposit TNI Konga XXXV-C/Unamid Letkol Inf Syamsul Alam memimpin acara sujud syukur bersama-sama dengan para Prajurit Indobatt-03. Hal tersebut dilakukan setelah memenangkan dan menjuarai seluruh cabang pertandingan, bertempat di Super Camp, El Geneina, Sudan, Afrika, Minggu (13/8) kemarin.

“Sukses ini disambut baik oleh para pimpinan yang ada di Indonesia sekaligus mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada kalian atas prestasi yang diraih yaitu keberhasilan menjuarai turnamen ini dan berharap sisi penugasan kita lainnya juga dapat memberikan prestasi yang terbaik dan positif,” kata Letkol Inf Syamsul Alam.

Syamsul Alam selaku Dansatgas memberikan apresiasi kepada para pemenang atau juara sebagai wujud perhatian karena telah mengharumkan nama bangsa dan negara.

“Saya akan memberikan uang pembinaan kepada atlet yang berprestasi, hal ini juga untuk memotivasi kepada prajurit-prajurit yang lain untuk berprestasi serta mari kita sama-sama sujud syukur setelah apel pagi ini, juga atas kerja keras kita dan sebagai bentuk rasa terima kasih kepada Allah SWT,” imbuhnya.

Setelah rangkaian kegiatan perlombaan berakhir, Dansatgas Indobatt-03 mengatakan bahwa dihadapkan kegiatan tujuhbelasan, ini juga merupakan moment bersejarah bagi bangsa dan negara yang mana kegiatan ini diselenggarakan di negara Sudan. “Untuk itu saya perintahkan kepada seluruh prajurit mendukung kegiatan tersebut,” ujarnya.

Turut hadir dalam acara tersebut seluruh Perwira dan Prajurit–Prajurit Satgas Batalyon Komposit TNI Konga XXXV-C/Unamid.(fri/jpnn)

Olahraga Unamid Sector West Tournament 2017 telah berakhir dan Indobatt-03 resmi menyandang predikat sebagai juara umum setelah memperoleh medali

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA