Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Vietnam Gelimang Gelar 4 Tahun Terakhir, Indonesia Mangalami Kehampaan Trofi

Senin, 07 Juni 2021 – 19:02 WIB
Vietnam Gelimang Gelar 4 Tahun Terakhir, Indonesia Mangalami Kehampaan Trofi - JPNN.COM
Pesepak bola Timnas Indonesia Evan Dimas (ketiga kiri) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya usai membobol gawang Timnas Thailand dalam pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis (3/6/2021) malam. ANTARA FOTO/Humas PSSI/handout/wsj.

"Pertandingan melawan Indonesia akan jauh lebih sulit dibandingkan leg pertama (15 Oktober 2019 di Bali-red). Mereka banyak berubah. Pelatih baru dan pemain muda yang mampu bertarung dengan semangat tinggi," kata Park Hang-seo.

Secara strategi, Indonesia yang kini tidak lagi tergantung kepada pemain-pemain cepat.

Mengandalkan formasi 4-4-2, Shin mengutamakan kedisiplinan dan fokus pemain dalam menjaga sekaligus melapis posisi. Shin ingin anak-anak asuhnya tidak mudah kehilangan bola.

Alur serangan Indonesia tak terpaku dari sayap. Shin membuat Garuda memiliki lebih banyak opsi masuk pertahanan lawan, bisa dari tengah, sayap atau langsung dari pertahanan.

 

Perkiraan

Berkaca dari pertandingan-pertandingan timnas U-19 saat beruji coba di Kroasia pada 2020, Shin Tae-yong bukanlah pelatih yang gemar mengotak-atik tim utama.

Oleh sebab itu, besar kemungkinan skuad yang bermain seri 2-2 dengan Thailand akan dipertahankan saat berjumpa Vietnam.

Vietnam mengalami masa bergelimang gelar dalam kurun waktu empat tahun terakhir, sementara Indonesia mengalami kehampaan trofi.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News