Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waduh, Antonio Conte Pengin Depak 6 Pemain Tottenham Hotspur Ini, Kenapa?

Kamis, 02 Juni 2022 – 16:39 WIB
Waduh, Antonio Conte Pengin Depak 6 Pemain Tottenham Hotspur Ini, Kenapa? - JPNN.COM
Mantan pelatih Inter Milan Antonio Conte. Foto: (Marca)

jpnn.com, LONDON - Antonio Conte siap melakukan sejumlah perombakan. Tak tanggung-tanggung, enam pemain Tottenham Hotspur harus siap-siap angkat kaki.

Melansir Daily Star, Conte bukan hanya sibuk berbelanja di bursa transfer musim panas nanti, tetapi juga siap melepas sejumlah pemain yang dianggap kurang memuaskan.

Spurs sendiri sudah setuju untuk mengucurkan dana sekitar EUR 174 juta (sekitar Rp 2,7 triliun) agar Conte leluasa memilih pemain kesukaanya.

Namun, sebelum itu, pelatih asal Italia tersebut meminta manajemen Spurs untuk melepas pemain-pemain, seperti Tanguy Ndombele, Davinson Sanchez, Harry Winks, Giovani Lo Celso, Steven Bergwijn, dan Sergio Reguilon.

Nama-nama di atas dianggap kurang cocok dengan strategi yang diterapkan Conte. Selain itu, penjualan dari enam pemain tersebut diharapkan bisa menambah kocek Spurs untuk melantai di pasar transfer.

Sejauh ini baru Lo Celso yang memiliki peminat serius. Gelandang Timnas Argentina itu dilirik oleh raksasa Spanyol, Villarreal.

The Yellow Submarine tampaknya cukup puas dengan penampilan Lo Celso saat mereka meminjamnya di paruh kedua musim 2021/22.

Pemain 26 tahun itu langsung menjadi andalan Unai Emery dan terlibat dalam 22 laga dengan torehan 1 gol dan 1 assist.

Antonio Conte disebut-sebut ingin mendepak 6 pemain Tottenham Hotspur ini di bursa transfer musim panas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close