Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waduh, Kasus Gizi Buruk kok Masih Banyak Ya

Minggu, 22 Januari 2017 – 01:41 WIB
Waduh, Kasus Gizi Buruk kok Masih Banyak Ya - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: Bulungan Post/JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bulungan menemukan 14 kasus gizi buruk yang diderita oleh anak usia bawah lima tahun (balita) sepanjang 2016 lalu.

Kepala Bidang (Kabid) Kesehatan Masyarakat (Kesmas) pada Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bulungan Bagus Sidharaharja mengatakan, kasus itu muncul karena kesalahan pola asuh dari orang tua.

“Dari 14 kasus itu, lima yang sudah sembuh dan sembilan lainnya masih dalam proses pengobatan dan lanjut ditangani di tahun 2017,” ujarnya kepada Radar Kaltara saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (20/1).

Pola asuh yang salah itu di antaranya pemberian air susu ibu sejak anak lahir hingga enam bulan.

“Kenyataan di lapangan terkadang anak masih umur tiga bulan sudah berikan susu formula sehingga anak itu rentang terhadap diare,” tuturnya.

Dia menambahkan, penyebab secara langsung yakni asupan yang kurang dan infeksi.

Sedangkan faktor tidak langsung yakni ekonomi keluarga.

Untuk itu, Dinkes Bulungan gencar melakukan sosialisasi dan penyuluhan tentang gizi.

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bulungan menemukan 14 kasus gizi buruk yang diderita oleh anak usia bawah lima tahun (balita) sepanjang 2016 lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News