Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waduh, Tangan Zaskia Sungkar Terbakar

Senin, 03 Mei 2021 – 20:01 WIB
Waduh, Tangan Zaskia Sungkar Terbakar - JPNN.COM
Zaskia Sungkar memperlihatkan tangannya yang terbakar akibat detergen. Foto: Instagram/zaskiasungkar15

jpnn.com, JAKARTA - Artis Zaskia Sungkar tengah menikmati kehidupan barunya sebagai orang tua. Dia dan suaminya, Irwansyah pun kompak mengurus buah hatinya, Ukkasya Muhammad Syahki.

Kakak Shireen Sungkar itu kerap membagikan momen manis dengan sang suami dan buah hati melalui media sosial.

Banyak warganet yang iri melihar kebersamaan Zaskia dan Irwansyah mengurus anak pertama mereka.

Namun baru-baru ini, Irwansyah sempat panik melihat istrinya yang sedang mengalami iritasi di tangan.

“Guys ini aku masih kompres, enggak tahu masih berasa panas. Yang satu panik, kasihan," kata Zaskia kepada suaminya.

Tangan Zaskia rupanya terbakar hingga menyebabkan iritasi lantaran kerap mencuci baju menggunaka detergen. Dia memang melakukan perkejaan sendiri sejak putranya lahir.

Unggahan itu pun menuai beragam komentar dari warganet. Mereka juga mengungkapkan pengalaman yang sama, bahkan menganggap hal itu serius.

Beberapa warganet mengatakan bahwa iritasi pada tangan dapat mengganggu aktivitas sebagai ibu rumah tangga.

Tangan Zaskia Sungkar terbakar karena kerap mencuci pakaian dengan menggunakan detergen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News