Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wakasal: Ini Memuaskan, Teknologinya Terbukti

Sabtu, 16 April 2022 – 21:42 WIB
Wakasal: Ini Memuaskan, Teknologinya Terbukti - JPNN.COM
Wakasal Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono saat melihat langsung panen udang vaname. Foto: dok. Pemkab Jembrana

jpnn.com, JEMBRANA - Indonesian Naval Aquagriculture Program (INAP) berhasil membudidayakan udang vaname dengan teknologi Ultra Intensive Aquagriculture - Oxibam Tech.

Keberhasilan tersebut dibuktikan dengan panen perdana pada Sabtu (16/4), di INAP tahap I yang dihadiri Wakasal Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono.

"Hasil panen perdana ini cukup memuaskan, ini adalah capaian yang membanggakan dan menunjukkan bahwa teknologi ini proven," kata Heri di sela-sela panen.

Dia menyebutkan, di Jembrana, sudah ada tiga klaster INAP masing-masing 33 kolam dan akan segera dibangun hatchery untuk ketersediaam benih udang vaname.

Pada kesempatan tersebut Heri juga mencoba panen menggunakan jala, diikuti Bupati Jembrana, I Nengah Tamba dan beberapa pejabat dari Mabes TNI AL.

Sementara itu, Doktor Joe sebagai pencipta teknologi Ultra Intensive Aquaculture - Oxibam Tech menunjukkan hasil yang siginfikan.

Beberapa kelebihan teknologi ini adalah mampu menjaga kestabilan suhu antara siang dan malam. 

Juga mampu menjaga kestabilan oksigen terlarut dengan menggunakan energi yang jauh lebih rendah dibanding teknologi sebelumnya.

Wakasal puas dengan hasil panen perdana udang vaname pakai teknologi teranyar dan proven.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News