Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Warga Bogor Utara Meninggal Usai Pulang dari Turki

Rabu, 01 April 2020 – 18:59 WIB
Warga Bogor Utara Meninggal Usai Pulang dari Turki - JPNN.COM
Ilustrasi pandemi virus corona. Foto: diambil dari Marca

jpnn.com, BOGOR - Seorang warga Palayu, Kelurahan Tegalgundil, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) Corona, meninggal dunia setelah sempat menjalani perawatan di sebuah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor.

Jenazah pasien sudah dikebumikan di tempat pemakaman umum yang berada di wilayah Bogor Barat.

“Memang sebelum meninggal yang bersangkutan habis pulang dari negara pandemi (Turki),” ucap salah satu warga yang enggan disebut namanya, Rabu (1/4).

Dirinya mengatakan, yang bersangkutan setelah tiba di rumah dari Turki langsung segera cek medis ke puskesmas terdekat.

Ia kemudian diinstruksikan oleh pihak puskesmas untuk mengisolasi diri selama dua pekan di dalam rumah, mengingat kondisinya yang baru tiba dari negara pandemi sehingga berstatus ODP.

Namun, selang waktu beberapa hari kemudian, yang bersangkutan mengalami sakit yang mengharuskannya dilarikan ke RSUD Kota Bogor.

“Sempat ngobrol dengan suaminya yang kebetulan RW di sini (Paluyu, red), jadi yang bersangkutan memiliki penyakit penyerta berupa sakit jantung,” katanya.

Namun sayang, tak lama setelah dilarikan ke RSUD Kota Bogor, nyawa yang bersangkutan tak tertolong. (cr3/radarbogor)

Warga Bogor Utara berstatus ODP Corona meninggal setelah menjalani perawatan di sebuah RSUD Kota Bogor.

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News