Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Warga Negara Jepang Meninggal Dunia Saat Isolasi Mandiri di Rumah

Minggu, 30 Mei 2021 – 23:18 WIB
Warga Negara Jepang Meninggal Dunia Saat Isolasi Mandiri di Rumah - JPNN.COM
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Sumut dr Aris Yudhariansyah. (ANTARA/Nur Aprilliana Br Sitorus)

jpnn.com, MEDAN - Seorang warga negara Jepang yang tinggal di Jalan Setia Budi, Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan, Sumatera Utara, dilaporkan meninggal dunia saat tengah menjalani isolasi mandiri akibat positif tertulari Covid-19.

Berdasar informasi yang dihimpun, pria tersebut bernama Katsumi Narita (84).

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Sumut dr Aris Yudhariansyah dikonfirmasi, Minggu (30/5) membenarkan hal tersebut.

"Terpapar Covid-19 sejak tanggal 25 Mei 2021. Jadi, (meninggal dunia) saat sedang melakukan isolasi mandiri di rumahnya," katanya.

Menurut dia, jenazah langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) Adam Malik untuk dilakukan pemulasaran.

Jenazah kemudian dikebumikan di TPU Covid-19 di Simalingkar.

"Siang tadi meninggalnya. Saat ini sudah dikebumikan setelah dilakukan pemulasaran protokol Covid-19," katanya.

Menurut dia, peristiwa meninggal dunia ini juga langsung dilaporkan oleh pihak Konjen Jepang ke Posko Satgas Covid-19.

Disinggung apakah pria tersebut sudah lama tinggal di Medan, Aris tidak menampiknya.

Sebab diketahui, WN Jepang itu telah memiliki izin tinggal tetap dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).

"Sepertinya ini menjadi kasus pertama warga negara asing yang meninggal karena Covid-19 di Sumut," ujarnya. (antara/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

WN Jepang tersebut terpapar Covid-19 sejak 25 Mei 2021. Pria bernama Katsumi Narita (84) meninggal dunia saat tengah menjalani isolasi mandiri di rumahnya di Medan.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News