Warga Tionghoa Diajak Masuk Birokrasi
Minggu, 25 Januari 2009 – 09:55 WIB
Tangan manusia, kata dia, akan menikmati sesuatu dengan seluruh badan. Sebab, yang dinikmati tangan tidak hanya dirasakan tangan, tapi juga dinikmati mulut. Demikian pula, yang dirasakan mulut dirasakan seluruh anggota badan.
''Mulut bisa membedakan panas, dingin, dan sebagainya juga bukan hanya untuk kepentingan dirinya. Kalau kaki terantuk batu, yang sakit bukan hanya kaki, tapi seluruh badan manusia. Nah, saya bermimpi Indonesia seperti itu,'' katanya.
Sakit memang pernah lama dirasakan etnis Tionghoa di Indonesia. Sejarah etnis atau masyarakat Tionghoa di Indonesia adalah sejarah perlawanan. Perlawanan terhadap penindasan, juga perlawanan terhadap ketidakadilan atas kebijakan-kebijakan pemerintah yang cenderung diskriminatif.