Warga Tiongkok Mulai Mudik Imlek
Jumat, 21 Januari 2011 – 04:44 WIB
SHANGHAI - Nuansa Imlek alias Tahun Baru Tiongkok sudah sangat terasa di Kota Shanghai. Meski baru akan diperingati pada 3 Februari mendatang, warga di ibu kota dan kota-kota besar Tiongkok lainnya sudah mulai mudik. Sejak awal pekan ini, bus dan kereta sudah dipadati para pemudik yang hendak merayakan tahun baru di kampung. Kementerian Perhubungan Tiongkok menyatakan bahwa jumlah pemudik tahun ini akan meningkat sekitar 11,6 persen dibanding tahun lalu. Pada 2010 lalu, jumlah pemudik yang menempuh perjalanan darat, laut dan udara mencapai 2,6 miliar jiwa. Salju lebat yang belakangan mengguyur kawasan selatan dan timur Tiongkok pun tidak menyurutkan niat warga untuk menempuh perjalanan jauh.
"Saya terpaksa antri selama tiga hari untuk mendapatkan tiket ini. Pukul 04.00 dini hari, saya sudah harus berada di stasiun," kata Zhang Guoxing, tukang bangunan 29 tahun asal Provinsi Hunan, dalam wawancara dengan Agence France-Presse Rabu lalu (19/1). Berbekal tiket kereta api itu, dia bakal menempuh perjalanan selama 18 jam untuk merayakan Imlek bersama keluarga besarnya.
Terkait Imlek, pemerintah Tiongkok biasanya memberlakukan libur nasional selama sepekan. Kendati demikian, masyarakat Negeri Panda itu bisa menikmati gaung Imlek yang diawali dengan Spring Festival selama sekitar satu bulan. Kementerian Perhubungan memperkirakan, aktivitas warga dengan bus, kereta api, kapal laut dan pesawat baru akan berakhir pada 27 Februari nanti.
SHANGHAI - Nuansa Imlek alias Tahun Baru Tiongkok sudah sangat terasa di Kota Shanghai. Meski baru akan diperingati pada 3 Februari mendatang, warga
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
-
Ridwan Kamil: Saya Harus Memuji Pak Anies
-
JPU Hadirkan Saksi Ahli Pertanahan di Sidang Gunawan Muhammad
BERITA LAINNYA
- Asia Oceania
Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
Jumat, 22 November 2024 – 16:36 WIB - Eropa
Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
Jumat, 22 November 2024 – 11:59 WIB - Asia Oceania
Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
Rabu, 20 November 2024 – 18:02 WIB - Amerika
Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
Selasa, 19 November 2024 – 12:33 WIB
BERITA TERPOPULER
- Dahlan Iskan
Mampir Guyon
Senin, 25 November 2024 – 07:27 WIB - Sepak Bola
Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Menghancurkan Arab Saudi
Senin, 25 November 2024 – 05:23 WIB - Hukum
Begini Rohidin Mersyah Peras Anak Buah, Honor Guru Disunat
Senin, 25 November 2024 – 08:06 WIB - Jogja Terkini
Jadwal KRL Jogja-Solo, Senin 25 November 2024
Senin, 25 November 2024 – 06:01 WIB - Pilkada
Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
Senin, 25 November 2024 – 04:42 WIB