Wasit Spanyol Pimpin Laga Pembuka
Rabu, 06 Juni 2012 – 18:14 WIB

WARSAWA - Wasit asal Spanyol, Carlos Velasco Carballo, mendapat kehormatan untuk memimpin laga pembuka Euro 2012, antara tuan rumah Polandia menghadapi Yunani. Hal ini diumumkan UEFA dalam situs resminya, Rabu (6/6). Laga tersebut akan berlangsung National Stadium, Kota Warsawa, Polandia, Jumat (8/6 malam. Carballo sendiri merupakan salah satu wasit berpengalaman asal negeri Matador.
Selain di liga domestik Spanyol, engineer asal Madrid ini merupakan pengadil lapangan yang pernah memimpin laga final Europa League (UEFA Cup) 2011 lalu, antara FC Porto melawan SC Braga yang kala itu berlangsung di Dublin, Irlandia.
Sementara laga berikutnya antara Russia melawan Republik Ceko di Municipal Stadium, Wroclaw, Polandia, akan dipimpin wasit Inggris Howard Webb.