Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspada, Jangan Sampai Senasib dengan Warga Ciputat Ini

Kamis, 25 Maret 2021 – 00:09 WIB
Waspada, Jangan Sampai Senasib dengan Warga Ciputat Ini - JPNN.COM
Petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur saat mengevakuasi ular sanca yang masuk ke rumah warga di Jalan Ciputat Raya, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (24/3). Foto: Humas Dinas Gulkarmat DKI Jakarta

jpnn.com, JAKARTA - Petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur mengevakuasi ular sanca yang masuk ke rumah warga di Jalan Ciputat Raya, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (24/3).

Humas Dinas Gulkarmat DKI Jakarta Mulat Wijayanto mengatakan, sebanyak empat personel dikerahkan untuk evakuasi ular sepanjang tiga meter tersebut.

Ular tersebut masuk ke rumah warga melalui pipa saluran air. Warga pun panik dan segera menghubungi petugas damkar.

"Ular Sanca masuk ke rumah warga melalui pipa paralon saluran air. Evakuasi dilakukan dengan melakukan pembongkaran pipa saluran air," kata Mulat dalam keterangannya, Rabu (24/3).

Evakuasi hewan liar tersebut memakan waktu sekitar satu jam. Tidak ada korban dalam proses evakuasi.

"Ular sanca sepanjang kurang lebih tiga meter dapat dievakuasi oleh personel dengan bantuan warga setempat," ujar Mulat. (cr1/jpnn)

Empat personel dikerahkan ke lokasi rumah warga untuk melakukan evakuasi. Inilah hasilnya.

Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News