Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspada Monster Misterius di Luar Bungker

Jumat, 04 Maret 2016 – 12:34 WIB
Waspada Monster Misterius di Luar Bungker - JPNN.COM
Salah satu adegan dalam film. Foto. cinema

KESUKSESAN Cloverfield (2008) sebagai film yang ditampilkan dalam rekaman video amatir dari kamera sang tokoh Hud Platt (T.J. Miller) diteruskan oleh rumah produksi milik J.J. Abrams, Bad Robot Productions, yakni 10 Cloverfield Lane (2016). Yang spesial, 10 Cloverfield Lane (2016) digadang-gadang lebih misterius dan mengejutkan karena ide cerita yang lebih dark. Wah!

Awalnya, akibat kecelakaan mobil yang dialami, Michelle (Mary Elizabeth Winstead) pingsan selama beberapa hari. Untungnya, selama kecelakaan, dia ditolong Howard Stambler (John Goodman) dan dirawat Stambler di rumahnya.

Namun, rumah itu terasa tak biasa. Tanpa disadari, rumah milik Stambler adalah bungker perlindungan dari bencana di dunia luar. Meski awalnya Michelle menganggap perlakuan Stambler cukup baik, peraturan tak boleh keluar bungker membuat dirinya penasaran. Dia lantas berusaha melawan Stambler dan ingin membuktikan apa yang terjadi di luar bungker. Apa yang ditemukan Michelle di luar sana? Monster? Hmm.

Kebingungan tersebut sampai kepada penonton dengan apik. Itulah yang ditunjukkan sutradara Dan Trachtenberg dalam film debutnya kali ini. Sutradara muda tersebut mampu mengemasnya secara orisinal. Dia menegaskan bahwa filmnya itu bukan sekuel Cloverfield (2008). ''Cloverfield adalah film unik yang bergenre serupa dengan film ini, yaitu misteri/thriller. Kami juga memiliki keunikan itu, tapi dengan experience yang berbeda dan menarik,'' ungkap Trachtenberg dilansir dari Empire. Nah, masih adakah monster di dalamnya?

KESUKSESAN Cloverfield (2008) sebagai film yang ditampilkan dalam rekaman video amatir dari kamera sang tokoh Hud Platt (T.J. Miller) diteruskan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News