Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspadai 4 Indikator Berkembangnya Radikalisme!

Rabu, 16 Juni 2021 – 15:31 WIB
Waspadai 4 Indikator Berkembangnya Radikalisme! - JPNN.COM
Mantan Kepala BNPT Komisaris Jenderal Polisi (Purn) Suhardi Alius. ANTARA/Dokumentasi BNPT

jpnn.com, JAKARTA - Mantan Kepala BNPT Komisaris Jenderal Polisi (Purn) Suhardi Alius mengatakan, ada empat indikator yang perlu diwaspadai untuk mencegah berkembangnya radikalisme di Tanah Air.

Keempat indikator dimaksud yakni, intoleransi, anti-Pancasila, anti-NKRI dan penyebaran paham takfiri atau mengkafirkan orang.

"Ini yang terjadi sekarang. Radikalisme dalam perspektif negatif yang sudah sering saya sampaikan saat menjabat sebagai kepala BNPT. Ada empat indikatornya, yaitu intoleransi, anti Pancasila, anti NKRI dan penyebaran paham takfiri (mengkafirkan orang)," ujar Suhardi dalam keterangannya, Rabu (16/6).

Menurut Suhardi, ada dua langkah yang perlu dilakukan untuk menekan radikalisme.

Yakni, penguatan nasionalisme dan wawasan kebangsaan.

Kedua hal ini penting untuk mengikis maraknya adu domba dan hoaks, demi terciptanya kehidupan kebangsaan yang harmonis serta demokrasi yang santun di Indonesia.

Menurut dia, bila nasionalisme dan wawasan kebangsaan kembali seperti dulu, otomatis radikalisme berkonotasi negatif serta terorisme akan terkikis.

"Kalau masuk klasifikasi ini harus dikikis, direduksi dan hilangkan. Mari sosialisasikan pada anak anak, pada generasi muda khususnya agar tidak mudah terpapar paham itu, bagaimana kita harus menguatkan nasionalisme dan wawasan kebangsaan,” ucapnya.

Mantan Kepala BNPT mengajak seluruh elemen masyarakat mewaspadai empat indikator untuk mencegah berkembangnya radikalisme

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close