Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wisatawan Tak Usah Bosan ke Pelabuhan Tigaras, Tarian Toba Persembahan Remaja Menunggu

Senin, 24 April 2023 – 16:00 WIB
Wisatawan Tak Usah Bosan ke Pelabuhan Tigaras, Tarian Toba Persembahan Remaja Menunggu - JPNN.COM
Para pengunjung di Pelabuhan Tigaras, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara mendapat hiburan dari sejumlah remaja SMP. Foto: Dokpri

Tambo dalam bahasa Batak artinya minta tambah.

Sepanjang tarian, pengunjung memberi saweran ke dalam kotak sumbangan.

Para anak muda ini dibina PJ Penghulu Tigaras Nelli Silalahi dan dilatih Sijabat.

"Mereka ini sudah sekitar sepuluh bulan dibina dan dilatih Pak Sijabat. Mereka selain tampil di Pelabuhan Tigaras juga diikutkan untuk tampil lomba seni tari," papar Silalahi.

Selama libur Idulfitri ini, Silalahi menerangkan anak muda tersebut tampil empat kali dalam sehari.

"Ini bisa menghibur pengunjung yang akan menuju Samosir yang sedang dalam daftar antri," lanjutnya.

Sementara itu, Sijabat mengatakan dirinya mendapat ingin memberi kontribusi dengan melatih tari dan senam.

"Nagori (Kampung) Tigaras sangat menyambut kehadiran saya. Saya pun ingin memberi sumbangsih agar anak-anak Tigaras memiliki jiwa seni," kata Sijabat.

Wisatawan atau warga Samosir bisa melihat tari Toba yang dipamerkan anak muda di Pelabuhan Tigaras.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close