Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

WNA Kamboja Ditemukan Tewas di Timika

Sabtu, 11 Januari 2020 – 14:03 WIB
WNA Kamboja Ditemukan Tewas di Timika - JPNN.COM
Ilustrasi jenazah. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com, TIMIKA - Seorang WNA asal Kamboja atas nama Chu Rotha alias Suku ditemukan tewas mengambang di sebuah sungai di Kilometer 14, sekitar 200 meter dari jalan poros Timika-Mapurujaya oleh beberapa warga pada Jumat (10/1) siang.

Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gede Era Adhinata di Timika mengatakan bahwa jenazah Chu Rotha pertama kali ditemukan warga bernama Maisena Gwijangge (9) dan Yulita Wandikbo (50) saat menuju kebun mereka di kawasan hutan Kilometer 14, ruas jalan Timika-Mapurujaya.

"Selanjutnya kedua saksi kembali ke rumah dan melapor kepada saksi lainnya atas nama Andi Wandikbo (46) dan kemudian yang bersangkutan melapor ke Polsek Mimika Timur," tutur AKBP Era.

Sekitar pukul 15.40, Tim Opsnal Polsek Mimika Timur bersama Tim Inafis Identifikasi Satuan Reskrim Polres Mimika dan personel Kantor SAR Timika mendatangi lokasi untuk mengevakuasi jenazah korban dan selanjutnya dibawa ke kamar jenazah RSUD Mimika.

"Tahap awal yang kami lakukan yaitu mengindentifikasi identitas jenazah yang ditemukan itu. Dari ciri-ciri fisik jenazah, ditemukan tato. Yang bersangkutan dikenali sebagai Chu Rotha, seorang WN Kamboja. Yang bersangkutan diketahui merupakan residivis kasus curanmor serta kasus penipuan dan penggelapan," jelas AKBP Era Adhinata.

Kapolres mengatakan yang bersangkutan diketahui sudah delapan tahun bermukim di Timika sebagai imigran gelap.

"Tinggalnya tidak tetap, selalu berpindah-pindah, tidak punya keluarga. Dia pernah ikut mendulang di Kali Kabur," jelas AKBP Era Adhinata.

Saat ditemukan, kondisi jenazah Chu Rotha sudah mulai membengkak dan membusuk. Diperkirakan yang bersangkutan sudah meninggal lebih dari satu pekan.

WNA asal Kamboja atas nama Chu Rotha alias Suku ditemukan tewas mengambang di sungai di Timika.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close