Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wow! Anak Buah Nusron Wahid Sisir Karaoke di Desa-desa

Kamis, 03 September 2015 – 07:37 WIB
Wow! Anak Buah Nusron Wahid Sisir Karaoke di Desa-desa - JPNN.COM
Banser. Foto: Indopos/dok.JPNN

jpnn.com - DEMAK – Barisan Ansor Serbaguna atau disingkat dengan Banser, melakukan operasi tempat karaoke liar di Kecamatan Kebonagung Demak malam kemarin. Pasalnya, tempat karoake yang berlokasi di desa-desa itu diduga menyediakan wanita pemandu karaoke (PK) berpakaian minim dan juga minuman keras.

Sebelumnya mereka merasa gerah dengan maraknya pendirian karoke secara terang-terangan dengan memanfaatkan lemahnya regulasi. Puncak kejengkelan mereka adalah dengan mendatangi tujuh tempat karaoke di Kebonagung untuk melakukan penertiban. Tetapi dari tujuh tempat,  hanya beberapa saja yang malam itu buka.

Komandan Banser Demak, Mustain SH menegaskan, bahwa Banser merasa risih dengan banyaknya laporan dari warga dan para kiai di sekitar Kebonagung. Mereka merasa resah dengan maraknya tempat-tempat karaoke di dekat tempat tinggal mereka.

“Dari informasi yang masuk, pengunjungnya bukan hanya dari kalangan orang dewasa saja, melainkan juga para pelajar. Bagaimana anak-anak kita bisa menjadi generasi cerdas kalau mereka sudah mengenal alkohol dan PK di karaoke,” ujarnya.

Prihatin atas kondisi tersebut, Banserpun akhirnya turun tangan untuk mengingatkan secara persuasif para pemilik karaoke. Mustain mengharapkan, semua karaoke di Demak nanti bisa tutup. Dalam penertiban tersebut, Banser juga menemukan miras untuk kemudian menyerahkan barang bukti tersebut ke kepolisian.

 “Kita sedang jihad untuk menegakkan amar ma’ruf nahi munkar,” tegas Mustain. Banser merupakan organisasi kepemudaan dibawah GP Ansor, ormas pimpinan Nusron Wahid.

Menurut Mustain, tempat karaoke yang bertebaran di pedesaan ini rata-rata memanfaatkan bangunan rumah warga setempat, dengan berlindung dibalik paguyuban kesenian.

“Kalau paguyuban kesenian mestinya tidak untuk karaoke. Sebab, saat kita penertiban ternyata juga ada PK dengan pakaian ketat serta miras. Lebih aneh lagi diduga ada izin penjualan miras. Kalau ada izin itu mestinya ada pengawasan. Kita berharap, pemerintah bertindak,” pungkasnya. (adi/saf/sam/jpnn)

DEMAK – Barisan Ansor Serbaguna atau disingkat dengan Banser, melakukan operasi tempat karaoke liar di Kecamatan Kebonagung Demak malam kemarin.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News