Wuling Alvez Dibanderol Rp 209 Juta, Teknologinya Enggak Main-Main
jpnn.com, JAKARTA - Wuling Motors (Wuling) baru saja meluncurkan sport utility vehicle (SUV) di segmen medium low, yaitu Alvez di lantai IIMS 2023.
Wuling Alvez hadir membawa kekuatan penuh, mulai dari harga kompetitif di kelasnya hingga segudang teknologi canggih.
Wuling membanderol Alvez di kisaran Rp 209 juta sampai Rp 295 juta.
"Kenapa harga kami bisa sebegitu, yang jelas tim kami sudah riset. Kami melakukan banyak inovasi sehingga bisa melahirkan produk yang terbaik di segmen itu," ucap Brand & Marketing Director Wuling Motors, Dian Asmahani, di Jakarta.
Dian menjelaskan dalam bermain di pasar kompak SUV, pihaknya menerapkan strategi yang tidak hanya mengedepankan desain dan fitur tetapi juga menonjolkan functional benefit bagi konsumen dengan harga yang kompetitif.
Alvez telah dibekali sistem keamanan mumpuni mulai dari immobilizer, alarm anti maling, TPMS (Tire Pressure Monitoring Sensor), kamera parkir belakang, rem ABS dan EBD.
Selanjutnya, stability control dan traction control hingga Auto Vehicle Holding (AVH).
Ada juga Hill Hold Control (HHC) membantu mobil tidak mundur atau meluncur selama beberapa detik, rem parkir elektrik serta Emergency Stop Signal otomatis.