Xenia Hitam Hantam Tiang LRT, Lihat, Begini Kondisinya
Kamis, 10 November 2022 – 22:17 WIB

Kondisi mobil Xenia saat menghantam tiang LRT di Jalan Kolonel H Barlian. Foto: zeri/sumeks.co
"Saya menghindari motor dan banting setir ke kanan, tetapi mobil di belakang saya, mobil Avanza langsung menabrak. Mobil kami terdorong hingga menabrak tiang LRT," ujar Amin.
Kemudian, mobil yang menabraknya sempat berhenti dan menanyakan keadaan dia dan rekannya.
"Untuk menghindari kemacetan, saya meminta orang tersebut untuk menepikan mobilnya, tetapi malah mobil tersebut kabur," ungkap Amin.
Akibat kecelakaan tersebut, kemacetan panjang tak terhindarkan. Mobil korban berhasil dievakuasi menggunakan truk towing.(*/sumeks)