Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Xiaomi Mi A3 Bakal Didukung Fitur NFC

Minggu, 06 Januari 2019 – 23:48 WIB
Xiaomi Mi A3 Bakal Didukung Fitur NFC - JPNN.COM
Ilustarsi Xiaomi A3. Foto: YouTube

jpnn.com - XIAOMI dikabarkan tengah menyiapkan perangkat Android One terbaru. Nama kode perangkat tersebut telah terungkap melalui firmware MIUI 10 berbasis Android Pie untuk Mi8.

Android One yang telah dirilis Xiaomi sebelumnya yaitu Mi A1, Mi A2 dan Mi A2 Lite. Generasi selanjutnya diduga kuat akan disebut sebagai Mi A3.

Dilansir Gizmochina, Minggu (5/1), dalam firmware itu XDA Forum menemukan perangkat berkode nama "orchid_sprout". Diketahui, hampir setiap perangkat yang disetujui oleh Google memang dikenal memiliki akhiran “_sprout”.

Misalnya saja Mi A2 yang memiliki kode nama "jasmine_sprout." Oleh karenanya, kode baru itu diprediksi merupakan Mi A3.

Kabarnya berbagai pembaharuan akan disematkan pada Mi A3. Hal itu diketahui oleh firmware Mi A3 yang menunjukkan adanya dukungan NFC.

Ketiga smartphone pendahulunya diketahui tak didukung teknologi NFC.

Belum ada konfirmasi ponsel tersebut dipasarkan dengan nama yang serupa generasi sebelumnya.

Kemungkinan perangkat itu tidak dirilis, sebagaimana perangkat berkode Comet, Achilles, Lilium dan lainnya. (mg9/jpnn)

Produk firmware Mi A3 dari Xiaomi yang menunjukkan adanya dukungan terhadap NFC.

Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News