Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Xiaomi Umumkan Spesifikasi Mi 11 Lite 4G

Senin, 22 Maret 2021 – 19:11 WIB
Xiaomi Umumkan Spesifikasi Mi 11 Lite 4G - JPNN.COM
Teaser desain bodi Xiaomi Mi 11 Lite. Foto: GSM Arena

jpnn.com, JAKARTA - Xiaomi berencana akan meluncurkan hp dua versi dari Mi 11 Lite tahun ini yaitu 4G dan 5G. Menjelang debut publiknya spesifikasi lengkap untuk versi 4G mulai terungkap.

Hal itu diketahui setelah akun @Sudhanshu1414 membagikan unggahan foto terkait desain dan pilihan warna Mi 11 Lite versi 4G dan 5G di Eropa melalui Twitter pribadinya.

Dikutip dari Gizmochina, Senin (22/3), dari unggahn itu terlihat, Mi 11 Lite 4G akan memiliki layar Amoled berukuran 6,55 inci dengan resolusi 2400 x 1080 dan refresh rate 90Hz.

Ponsel itu juga memiliki desain datar dan menggunakan punch hole di sisi kiri atas.

Ponsel asal Tiongkok itu ditenagai oleh prosesor Snapdragon 732G, yang sama seperti Redmi Note 10 Pro.

Dia mengatakan, Mi 11 Lite 4G itu akan hadir dalam pilihan konfigurasi RAM 6GB/64GB atau 5GB/128GB.

Urusan kamera, terdapat sensor utama 64MP di bagian belakang bersama dengan sesor ultrawide 8MP, dan sensor telemacro 5MP.

Ketiga kamera tersebut berada di dalam housing yang mirip dengan Mi 11.

Menjelang debut publiknya, spesifikasi Xiaomi Mi 11 versi murah mulai terungkap.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News