Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ya Ampun, Murid SD Nunukan Upacara di Tengah Banjir Selutut

Minggu, 02 Oktober 2016 – 19:13 WIB
Ya Ampun, Murid SD Nunukan Upacara di Tengah Banjir Selutut - JPNN.COM
Murid SD Nunukan Upacara di Tengah Banjir Selutut. Foto: Facebook

Ia menambahkan, foto yang sudah tersebar luas itu sebenarnya diambil saat murid-muridnya latihan upacara.

Namun, dia tak menampik bahwa daerahnya memang sering kebanjiran.

“Pada saat ini siswa melakukan bersih-bersih. Ada juga yang melakukan latihan upacara bendera pada saat itu. Jadi, itu yang ada di foto pada saat latihan. Lokasi sebenarnya, sekitar sepuluh meter dari halaman sekolah,” ungkap Darma.

Dia mengatakan, letak SDN 018 berada di Dusun Labion tak jauh dari pesisir Sungai Sembakung.

“Letak lokasi sekolah kami tak jauh dari muara, jika pasang air bisa mencapai halaman sekolah,” katanya.

Hal senada yang disampaikan Camat Sembakung Iskandar. Ia juga membenarkan lokasi sekolah tersebut kerap kebanjiran.

“Memang lokasinya itu tak jauh dari sungai. Kemungkinan, debit air dari hulu sungai Sembakung meningkat ditambah air laut pasang,” ujarnya. (akz/eza/jos/jpnn)

NUNUKAN – Sebuah foto murid SD yang sedang upacara menjadi perhatian netizens sejak Sabtu (1/10) kemarin. Dalam foto itu terlihat murid SDN

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close