Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Yahoo Akhirnya Kubur AltaVista

Selasa, 02 Juli 2013 – 09:15 WIB
Yahoo Akhirnya Kubur AltaVista - JPNN.COM
CALIFORNIA -- Mesin pencari atau search engine perintis pertama kali sebelum Google merajai internet dunia, dijadwalkan akan ditutup pada 8 Juli mendatang.

AltaVista merupakan salah satu mesin pencari pertama yang memiliki jumlah pengguna signifikan dan terbukti sangat populer sebelum Google memulai debutnya. Sang pemilik, Yahoo mengumumkan kehancuran mesin pencari ini di blog-nya termasuk rincian penutupan situs web ini.

Menurut BBC (1/7), Yahoo mengakuisisi AltaVista, termasuk teknologi  indeks dan namanya ketika membeli perusahaan iklan Overture di tahun 2003. Pasca kematian situs ini, mereka yang menuju web AltaVista akan diarahkan otomatis ke halaman pencarian Yahoo.

AltaVista diluncurkan pada 1995 ketika mesin pencari umumnya memberikan tampilan seadanya. Altavista menjadi sangat populer ketika mampu menyusun sekitar 20 juta laman website, jauh lebih banyak ketimbang para pesaingnya pada saat itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News