Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Youk Tanzil Buktikan Jalan Trans Papua Itu Ada, Bukan Hoaks!

Rabu, 21 November 2018 – 19:34 WIB
Youk Tanzil Buktikan Jalan Trans Papua Itu Ada, Bukan Hoaks! - JPNN.COM
Jelajahi Papua untuk membuktikan jalan trans-Papua itu ada. Foto: dok: Youk Tanzil

Baginya, masyarakat Papua sangat menerimanya, bahkan di beberapa tempat ia mendapat penghargaan secara khusus oleh Kepala Suku setempat sebagai orang luar Papua pertama yang melintasi trans-Papua. Banyak pengalaman Youk bersama masyarakat Papua. Keramahan, kekeluargaan, sifat saling menyapa, dan menolong menjadi tradisi, sehingga kita nggak bakalan susah di sana.

"Di sana money is nothing. Yang berlaku adalah friendship. Mereka menolong dan membantu tanpa pamrih. Jika mereka menggendong motormu untuk memindahkannya jangan kau berpikir untuk bayar karena mereka akan menolaknya dengan keras," tukasnya.

Setelah melintasi trans-Papua dengan motornya, Youk mendedikasikan hasil perjalanan dan risetnya kepada pemerintah dan menyerahkan peta perjalanannya ke navigasi.net sebagai referensi peta terbaru di Papua.

"Saya dedikasikan ini untuk pemerintah Indonesia. Survei pertama saya ini ingin meluruskan semua berita-berita yang nggak benar, seperti disebut ada pemalakan, trans-Papua enggak ada. Ini harus diluruskan. Saya sudah membagikan peta yang saya lalui dan saya donasikan ke navigasi.net. Bukan bohong-bohongan. Hasilnya dipakai sebagai peta Papua terbaru. Jalan trans-Papua itu ada, dan kami telah melintasinya," pungkas Youk Tanzil. (ce1/wzk/jpc)

Setelah melintasi trans-Papua dengan motornya, Youk mendedikasikan hasil perjalanan dan risetnya kepada pemerintah.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close