Young Lex Cuek Dicap Bad Influencer
Sangat-sangat tidak takut. Untuk orang yang bilang gue bad influencer, berarti dia nggak tahu gue dan sifat asli gue. Terus, soal konten, emang tugas gue yang filter? Misalnya, ada anak kecil nonton YouTube channel gue yang ada kata kasar. Tugas orang tuanya dong untuk memfilter konsumsi gadget anaknya. Lagian, orang tua kan bisa mengawasi anaknya dalam menggunakan gadget.
Soal konten YouTube, cukup banyak yang menilai elemen kontennya inappropriate. Tujuannya apa sih?
Fans gue mungkin nganggep itu bercanda. Apa yang salah sih sama kondom? Kan legal dan bertujuan mencegah penyakit kelamin. Soal rokok, kalau gue mau merokok, ya terserah gue. Kan YouTube channel gue. Nggak suka, nonton yang lain. Kalau kata-kata kasar, kan maknanya luas. Meski sopan dan nggak ngomong kasar tapi suka nusuk orang, itu juga parah. (glandy burnama/c22/nda)