Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Yuk Tata Ulang Tas Kosmetik Anda

Sabtu, 01 Juni 2013 – 11:40 WIB
Yuk Tata Ulang Tas Kosmetik Anda - JPNN.COM
Tips: Cium aroma alas bedak ketika membeli. “Jika aromanya berubah, segera singkirkan,” saran penata rias selebritas Joanna Schlip, yang berpengalaman merias Sarah Jessica Parker dan Sandra Bullock. “Tak ada gunanya mempertahankan produk yang bisa menyebabkan kulit berjerawat.”

Concealer: Enam Bulan hingga Satu Tahun

Bedak dan concealer stik dapat bertahan setahun. Berbeda dengan concealer cair, produk ini harus diperbarui setelah enam bulan. Sekali lagi, perhatikan perubahan warna, kepekatan, atau aromanya.

Bedak Padat: Hingga Dua Tahun

Saat Anda melakukan touchup, kandungan air atau minyak alami dari wajah dapat berpindah ke bedak padat. Untuk menghindari hal tersebut, bersihkan spons dengan sikat lembut setiap seminggu sekali. Gunakan sabun lembut atau cairan khusus pembersih peralatan makeup. Kalau sudah tampak sangat kotor, segera ganti dan beli yang baru. Meski bedak padat dapat bertahan selama dua tahun, segera buang jika muncul lapisan keras pada permukaannya. Ya, hal ini bisa terjadi sebelum tiba masa kadaluwarsa, ujar Schlip.

BANYAKNYA produk bagus yang beredar di pasaran, membuat kita untuk selalu ingin membeli dan menumpuknya begitu saja. Kosmetik yang terlalu lama disimpan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close