Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Yuni Shara: Saya Juga Merasakan Omicron

Sabtu, 12 Februari 2022 – 05:05 WIB
Yuni Shara: Saya Juga Merasakan Omicron - JPNN.COM
Yuni Shara. Foto: Instagram/yunishara36

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Yuni Shara mengaku sempat dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 varian Omicron.

Kabar tersebut disampaikan melalui akun miliknya di Instagram.

"Saya juga merasakan Omicron," ungkap Yuni Shara, Jumat (11/2) malam.

Kakak Krisdayanti itu langsung melakukan isolasi mandiri setelah dinyatakan positif Omicron.

Seusai beberapa hari karantina, Yuni Shara mengaku sudah dinyatakan negatif Omicron alias pulih.

"Alhamdulillah sudah sembuh," sambung pelantun Desember Kelabu itu.

Yuni Shara lantas memberi semangat bagi masyarakat yang masih terkena covid-19 atau Omicron.

Dia berharap orang-orang yang berjuang diberi kesehatan oleh sang pencipta.

Penyanyi Yuni Shara mengaku dinyatakan positif terinfeksi covid-19 varian Omicron.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News